Berita
Tim Penyedia Akses dan Layanan Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Medan Melakukan Kunjungan Dan Supervisi di Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan
Rabu, 20 April 2022, 16:11:09 WIB
Kategori: Forum OPD
20 Kali Di Lihat
Share : |
---|
.jpeg)
Untuk menghadapi era globalisasi dunia kerja, sumber daya manusia memegang peranan penting dalam mencapai tujuan suatu instansi. Maka menghadapi perkembangan tersebut banyak sekali persaingan, baik dari individu, kelompok bahkan antar instansi, karena persaingan yang ketat dan berwibawa. Setiap organisasi/kantor pasti memiliki bagian administrasi yang berkaitan dengan kearsipan karena kantor pasti membutuhkan data dan informasi, salah satu sumber datanya adalah dokumen/arsip. Oleh karena itu, salah satu hal yang dilakukan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan sebelum perkembangan teknologi saat ini adalah memiliki sistem pengelolaan, penyimpanan dan pelestarian yang baik, benar dan tepat dalam pengelolaan dokumen arsip karena arsip memegang peranan penting di meja kerja. Penataan ruang penyimpanan dalam hal ini merupakan hal yang sangat berpengaruh oleh Dinas Ketapang Medan karena dengan penataan ruang penyimpanan pekerjaan dapat berjalan dengan lancar. Tugas kearsipan di Kantor Dinas Ketahanan Pangan Medan dapat berupa sistem kearsipan yang sesuai dengan sistem pengarsipan, pengolahan arsip, penemuan arsip, pemantauan arsip, pemusnahan dokumen, penyimpanan dengan baik.